google-site-verification=5v3yF3hvRUPo-DuRqxVbw2ex6-AD-XqoTKs8dF_pSeQ Pemasaran Digital dan Media Sosial - UNU KALBAR PRESS
Pemasaran Digital dan Media Sosial

Pemasaran Digital dan Media Sosial

 

Judul

Pemasaran Digital dan Media Sosial

Penulis

Yuni Fitriyanti, Marhamah, Syarif Muhammad Syaifuddin,Fidia Wulansari, Eddy Suchmawan, Fajar Cahyanto,Hamzah Tawil, Rosadi Jamani, Jun Andiran,Tubagus Mahardhika

Editor

Yuni Firayanti

Layouter

Rosadi

Edisi

Pertama, Juli 2024

Ukuran

17.6 x 25 cm

Jumlah Halaman

113 Lembar

Penerbit

UNU Kalbar Press,  Jl. Ahmad Yani 2 Parit Deraba Kampus UNU Kalbar

www.unukalbarpress.com

ISBN

(dalam proses pengajuan)

Sinopsis 

Buku "Pemasaran Digital dan Media Sosial" lahir dari dedikasi dan kolaborasi para dosen Prodi Manajemen yang bersemangat dalam mengembangkan ilmu pemasaran digital dan media sosial. Berkat rahmat dan karunia Allah SWT, buku ini berhasil disusun dan diterbitkan sebagai referensi berharga bagi akademisi, praktisi, dan mahasiswa yang tertarik dengan dinamika pemasaran digital.

Dalam era digital yang terus berkembang, cara perusahaan memasarkan produk dan layanan telah berubah drastis, dengan media sosial menjadi platform utama untuk berinteraksi dengan konsumen. Buku ini hadir untuk memenuhi kebutuhan akan pemahaman mendalam mengenai strategi pemasaran digital dan penggunaan media sosial.

Terdiri dari sebelas bab, buku ini membahas berbagai aspek penting dalam pemasaran digital dan media sosial, masing-masing ditulis oleh para ahli di bidangnya:

1. Strategi Pemasaran Konten (Content Marketing) oleh Yuni Firayanti

2. Analisis Data dan Pemasaran Digital oleh Marhamah

3. Penggunaan Influencer dalam Pemasaran Media Sosial oleh Syarif Muhammad Saifuddin

4. Optimasi Mesin Pencari (SEO) dan Pemasaran Mesin Pencari (SEM) oleh Fidia Wulandari

5. Manajemen Komunitas Online dan Engagement Pelanggan oleh Eddy Suchmawan

6. Pemasaran Melalui Media Sosial: Platform Khusus oleh Fajar Nurcahyo

7. Pemasaran Mobile dan Aplikasi oleh Hamzah Tawil

8. Etika dan Privasi dalam Pemasaran Digital oleh Rosadi Jamani

9. Pemasaran Video dan Live Streaming oleh Ahmadi

10. Pemasaran Berbasis AI dan Otomasi oleh Jun Andrian

11. Pemanfaatan Virtual Reality (VR) dan Augmented Reality (AR) oleh Tubagus Mahardhika

Setiap bab memberikan wawasan baru dan inspirasi untuk mengembangkan strategi pemasaran yang inovatif dan efektif di era digital ini. Buku ini diharapkan menjadi panduan komprehensif yang membantu pembaca memahami dan mengaplikasikan berbagai teknik pemasaran digital dalam praktik sehari-hari.


Share with your friends